Agar Pisau Tidak Lengket

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Agar Pisau Tidak Lengket
Sep 13th 2011, 00:00

Tips ini akan membuat pisau untuk memotong bahan makanan tidak meninggalkan bekas lengket yang mengganggu.

KapanLagi.com - Seringkali pisau yang digunakan untuk memotong beberapa bahan makanan menjadi lengket dan membuat bahan makanan itu melekat pada bagian pisau. Hal ini tentu akan menyulitkan proses pemotongan karena harus membersihkan pisau tersebut terlebih dahulu. Ditambah lagi kesulitan saat mencuci pisau yang ditempeli bahan makanan, biasanya memerlukan waktu yang lama.

Ada trik yang bisa Anda pakai untuk memotong beberapa makanan lengket menggunakan pisau. Ketupat, kue lapis, dodol, wajik dan berbagai bahan makanan lain akan lebih mudah dipotong dan tidak meninggalkan noda lengket pada pisau. Ini dia tips yang bisa Anda coba:

1. Basahi Dengan Air

Saat memotong bahan makanan, seringkali rasa lengket itu timbul karena bahan makanan lebih lembab dan basah daripada pisau. Sehingga membasahi badan pisau dengan air matang, tipis-tipis, akan membantu proses pemotongan berjalan lebih mudah. Ulangi cara ini bila pisau kembali kering. Cocok untuk memotong bahan makanan seperti ketupat, lemang, dan lontong.

2. Lapisi Dengan Plastik

Untuk beberapa makanan yang mengandung minyak, Anda bisa memakai plastik bening pembungkus makanan. Masukkan seluruh bagian pisau ke dalam plastik (kecuali bagian gagang), pastikan seluruh badan pisau terbungkus. Lalu potong makanan dengan ketebalan yang Anda inginkan. Cocok untuk memotong kue-kue basah, seperti kue lapis, dodol, wajik dan lain sebagainya. (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

No comments :

KOTAK PENCARIAN:

ARTIKEL YANG BERHUBUNGAN:

=====
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...