Liputan6.com, Toronto: Melakukan diet vegetarian ternyata dapat menurunkan tingkat kolesterol dalam tubuh. Demikian menurut para peneliti dari Universitas Toronto, Kanada, baru-baru ini.
Para ahli tersebut melakukan uji coba terhadap 400 orang relawan selama 6 bulan, untuk menemukan bukti bahwa kolesterol dapat diturunkan dengan bantuan diet berbasis sayuran dan biji-bijian. Para relawan itu dibagi menjadi 3 kelompok. Kelompok pertama menjalani diet rendah lemak jenuh. Kelompok kedua menjalani diet sayuran, dan kelompok ketiga menjalani diet sayuran dengan berfokus pada biji-bijian.
Hasilnya, kelompok pertama mengalami penurunan pada tingkat lipoprotein densitas rendah, atau "kolesterol jahat", rata-rata 8 miligram per desiliter. Sedangkan kelompok kedua dan ketiga mengalami penurunan kolesterol sebanyak 24 dan 26 miligram per desiliter. Mengapa demikian? Diet berbasis sayuran ini mengandung lemak alami dari kacang-kacangan, maupun biji-bijian. Karena mengonsumsi lemak alami inilah kolesterol jahat dalam tubuh berkurang, akibat terjadi netralisir lemak jahat oleh lemak alami. (Genius Beauty/ARI)
No comments :
Post a Comment