Yang Penting Ditanyakan ke Dokter Gigi

VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
Yang Penting Ditanyakan ke Dokter Gigi
Feb 10th 2012, 04:52

Jum'at, 10 Februari 2012, 11:52 WIB

Mona Indriyani

VIVAnews - Kesehatan gigi merupakan hal penting bagi manusia. Gigi adalah salah satu bagian tubuh yang memiliki peran sangat vital. Selain digunakan untuk mengunyah, sistem syaraf pada gigi juga terhubung dengan jaringan saraf lainnya pada tubuh. Salah satunya adalah fungsi saraf kepala manusia.

Seperti yang dikutip dalam Gal Time, diperkirakan hampir 75% orang Amerika menderita beberapa penyakit gangguan mulut dan gigi, dengan komplikasi kesehatan yang serius.

Jadi penting bagi Anda untuk memberitahu atau meminta saran pada dokter gigi. Jangan abaikan kesehatan mulut dan gigi.

Dr Pankaj Singh, pendiri CEO dari Arch Dental, memberikan lima hal yang patut ditanyakan atau diinformasikan pada dokter gigi Anda, terutama pada saat pemeriksaan.

1. Tanyakan dokter gigi Anda, apa saja yang harus dilakukan untuk mencegah atau menghindari terjadinya kerusakan pada gigi.

2. Tanyakan dokter gigi Anda, apakah diet atau makanan yang biasa dikonsumsi dapat mempengaruhi kesehatan gigi Anda.

3. Informasikan kepada dokter gigi, terutama jika Anda sedang menderita penyakit yang mungkin akan berpengaruh pada kesehatan gigi.

Dr Singh, mengatakan jika seseorang akan melakukan pembedahan, sebaiknya meminum antibiotik terlebih dahulu, untuk mencegah bakteri. Beritahu juga jika Anda memiliki masalah pernapasan, dokter gigi Anda perlu mengetahui sebelum ia melakukan tindakan.

4. Informasikan kepada dokter gigi, jika Anda selalu mendengkur pada saat tidur.

5. Informasikan kepada dokter gigi, jika Anda mengalami bau mulut. Dr Singh mengatakan, dokter gigi yang menggunakan masker tidak mungkin mencium bau mulut pasiennya. Bau mulut bisa saja terjadi karena adanya bakteri pembangun yang berpotensi merusak gigi.

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

No comments :

KOTAK PENCARIAN:

ARTIKEL YANG BERHUBUNGAN:

=====
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...