Parade menu Thailand
VIVAnews - Thailand selalu menjadi salah satu tujuan wisata favorit di Asia. Dan, salah satu daya tarik yang membuat orang jatuh hati adalah kulinernya. Kalau Anda termasuk salah satu penggemar makanan Thailand, Blue Elephant adalah pilihan yang tepat.
Blue Elephant Restaurant menyajikan masakan Royal Thai yang menggunakan resep khas keluarga kerajaan Thailand. resto ini pun telah dikenal di seluruh dunia dengan memiliki beberapa pilihan Royal Set Menu dan Ala Carte.
Memiliki 132 cabang di dunia seperti Belgia, London, Bangkok, Paris, Jerman, Lyon, Dubai, Beirut, Malta, Kuwait, Bahrain, Moskow, dan Jakarta, menu-menu andalan semisal Golden Bag, Mieng Kham, Mataba Chicken, Eggplant Salad with Truffle Oil, Tom Saeb Beef, Phuket Duck In Hokkien Style, Spicy Crispy Fish with Wild Basil, dan sederet menu lainnya, dijamin akan membuat kita serasa bangsawan asli di Thailand.
Jika Anda pecinta Tom Yam Koong, alihkan sejenak pilihan Anda dari sup favorit ini. Cobalah Tom Saeb. Ini adalah salah satu sup asam pedas dengan isian daging sapi, dan bukannya seafood seperti Tom Yam Koong. Rasa asam pedasnya hampir menyerupai kuah Tom Yam.
Penasaran dengan menu lainnya? Langkahkan kaki Anda ke depan 'gerbang' Blue Elephant. Di sini Anda tak hanya memanjakan lidah dan perut saja, tetapi pengetahuan ilmu cuisine Thailand juga akan bertambah.
Tak hanya ingin menikmati sajiannya melainkan ingin tahu trik cara mengolahnya sendiri di rumah? Anda bisa belajar dengan chef Resto Blue Elephant yang 'diimpor' langsung dari negeri gajah putih ini. Cukup kllik di sini!
• VIVAnews
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.
Kirim Komentar
Anda harus Login untuk mengirimkan komentar
No comments :
Post a Comment