Lobak adalah salah satu makanan yang wajib disantap saat Imlek nanti. Sudah punya resepnya?
KapanLagi.com - Berbagai makanan yang tersedia saat Imlek adalah simbol khusus dan biasanya membawa arti tersendiri untuk orang-orang yang merayakannya. Salah satunya adalah lobak yang punya sebutan
cai tou, yang juga berarti keberuntungan. Kebanyakan lidah orang Indonesia belum terbiasa dengan rasa unik lobak, untuk itu pilih resep yang sudah umum dibuat dengan menambahkan lobak ke dalamnya.
Bahan:
500 gram buntut sapi, potong sesuai ruas
2 buah lobak putih, potong kotak
2,5 liter air
1 btg daun bawang, iris tipis
2 btg daun seledri, ikat
1 ruas jahe, sekitar 2 cm
Biji pala, dibagi dua
Bumbu halus:
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdt garam
1/2 sdt bubuk lada
Minyak goreng untuk menumis
Cara Membuat:
1. Buntut sapi direbus dengan 1 liter hingga mendidih, angkat buntutnya dan buang air perebusnya.
2. Masukkan buntut sapi yang sudah direbus ke dalam 1,5 liter air yang baru, masukkan juga jahe, pala dan daun bawang. Rebus dengan api kecil hingga empuk dan menyisakan air kira-kira 1 liter.
3. Angkat buntut yang direbus, kemudian saring kaldunya.
4. Gerus bumbu halus, kemudian tumis dengan sedikit minyak hingga harum.
5. Didihkan kembali kaldunya dengan bumbu halus, daun seledri, lobak dan daging buntut. Coba rasa kuahnya dan tambahkan garam dan gula agar sesuai dengan cita rasa Anda.
6. Sajikan dengan taburan daun bawang dan bawang goreng. (wo/miw)
No comments :
Post a Comment