T:
Dok, diet untuk penyakit respiratori seperti TB, pneumonia, emfisema, bronchitis, atau effusi pleura itu seperti apa ya? Apakah semua tinggi kalori tinggi protein? Dan bagaimana dietnya jika dalam saluran pernafasan masih banyak lendir dan mengalami distress pernafasan? Terimakasih. (Desy, 34, ibu_izzat@...)
J:
Dear Desy,
Tidak semua diet untuk kelainan saluran pernafasan dalam bentuk tinggi kalori tinggi protein (diet TKTP). Diet yang diberikan sangat individual, tergantung dari kondisi penyakit pasien, tingkat berat ringannya penyakit, apakah menggunakan alat bantu pernafasan atau tidak, apakah ada komplikasi lainnya atau tidak, dan lain sebagainya. Oleh karena itu sebaiknya Desy berkonsultasi lebih dahulu pada dokter yang merawat dalam hal pemberian dietnya, apalagi jika produksi lendir masih banyak.
Hanya pertanyaan-pertanyaan terpilih yang akan dimuat
No comments :
Post a Comment