Segera praktekkan lima gerakan pembentuk ini dan bokong indah pun jadi milik Anda.
KapanLagi.com -
ON YOUR MARK
TARGET: bahu, lengan, perut, bokong
- Mulai dengan kedua tangan dan lutut di lantai (posisi meja), jaga punggung rata.
- Bawa telapak kaki kiri ke depan, posisikan di sisi tangan kiri, tekuk lutut kiri 90 derajat.
- Luruskan kaki kiri ke belakang, angkat setinggi mungkin, jari kaki point.
- Turunkan kaki kiri dengan cepat ke posisi awal.
- Lakukan 15-30 repetisi. Berganti kaki dan ulangi. Praktekkan sebanyak 2 set.
SADDLEBAG SLIMMER
TARGET: perut, bokong, paha dalam dan paha luar
- Mulai dengan posisi meja, lalu turunkan pinggul kanan ke lantai, sehingga pinggul, lutut dan mata kaki merapat di lantai.
a. Bawa lutut kiri ke arah dada sembari tekuk siku sehingga dada turun mendekat ke lantai.
b. Luruskan lengan kiri sembari luruskan kaki kiri ke belakang.
- Bawa lutut kiri ke dada sembari tekuk lutut kiri dan ulangi.
- Lakukan 15-30 repetisi. Berganti sisi dan ulangi. Praktekkan sebanyak 2 set.
LUNGE LEG LIFT
TARGET: perut, bokong, paha belakang, paha depan
- Berdiri, buka kaki selebar bahu, kaki kiri lunge ke belakang, angkat lengan setinggi bahu, bawa ke depan.
- Berdiri tegak dengan kaki kanan, lutut tekuk sedikit, lalu angkat lutut kiri setinggi pinggul, bawa ke belakang.
- Luruskan kaki kiri ke belakang sembari condongkan tubuh ke depan, bawa tangan ke arah pinggul.
- Kembali ke posisi lutut terangkat dengan lengan terangkat ke depan setinggi bahu, lalu lunge ke belakang, itulah hitungan 1 kompetisi.
- Lakukan 15-30 repetisi. Berganti kaki dan ulangi. Praktekkan sebanyak 2 set.
WALL KICK
TARGET: perut, bokong, paha, dada
- Beridri menghadap dinding, buka kaki selebar bahu, lutut tekuk sedikit, letakkan kedua tangan di dinding, setinggi bahu.
TANTANGAN: Praktekkan tanpa menyandar di dinding.
- Condongkan tubuh ke depan, angkat kaki kiri ke belakang setinggi pinggul, tekuk lutut sehingga tumit mendekat ke bokong.
- Bawa lutut kiri ke dada, lalu luruskan kaki ke belakang. Kembali bawa lutut ke dada dan ulangi.
- Lakukan 15-30 repetisi. Berganti kaki dan ulangi. Praktekkan sebanyak 2 set.
TABLETOP ON TOES
TARGET: bahu, lengan, perut, bokong, paha depan, betis
- Duduk di lantai, tekuk kedua lutut, telapak kaki menapak di lantai. Condongkan tubuh ke belakang, letakkan telapak tangan di lantai, lurus di bawah bahu.
a. Angkat pinggul dari lantai sehingga tubuh membentuk posisi seperti meja, tubuh paralel dengan lantai, angkat tumit. TIP MUDAH: Telapak kaki di lantai.
b. Lengan kanan ke atas.
- Kembalikan tangan kanan ke lantai. Berganti lengan dan ulangi.
- Lakukan 15-30 repetisi, 2 set, berganti sisi. (fitness/wsw)
Source: Fitness Magazine, Edisi November 2011, Halaman 63
No comments :
Post a Comment