Kanker Bisa Muncul Akibat Stres

Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Kanker Bisa Muncul Akibat Stres
Dec 3rd 2011, 14:20

Liputan6.com, Jakarta: Kanker dapat muncul dan masuk ke tubuh akibat stres yang begitu tinggi. "Kanker mayoritas berkaitan dengan psikosomatis atau masalah-masalah mental. Jadi psikosomatis tersebut muncul karena kita sering sedih. Saat sedih itu hormon-hormon kita akan terhambat," ungkap Koordinator Club Hypnosis Sehati (CHS) Clinik dokter Dewi Yogo Pratomo.

"Jadi penderita kanker itu 67 persen didasari karena memiliki masalah-masalah psikosomatis, bisa dengan pertengkaran keluarga dan lain-lain. Jadi begitu drop dan sedih maka tidur kita menjadi terganggu, maka antibodi kita menjadi terganggu dan drop," kata Dewi dalam Seminar HypnoLansia di CHS Clinic Gedung Grand Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Sabtu (3/12).

Lebih lanjut Dewi menjelaskan saat ini sudah ada penelitian empiris yang pernah dilakukan kalau semua kanker itu ada yang disebabkan karena faktor genetik atau keturunan. Namun jika seseorang itu menjalankan hidup yang tenang dan dapat tidur yang nyenyak, kanker tidak berada pada level yang tinggi untuk menghancurkan hidupnya.

Oleh karena itu, saat seseorang hidup senang lalu rajin berolahraga maka hormon-hormon positif di dalam tubuhnya bisa bekerja menjadi lebih baik dan akan menjadi obat untuk menangkal penyakit seperti infeksi, serangan jantung dan lain-lain. "Kalau kita shock dan kaget, kolesterol jahat di tubuh berproduksi dan menyebabkan penyumbatan-penyumbatan pembuluh darah hingga ke otak," pungkasnya.(JUM)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Kanker Bisa Muncul Akibat Stres

Ayo, Cegah Kepikunan Sejak Dini!

Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Ayo, Cegah Kepikunan Sejak Dini!
Dec 3rd 2011, 13:20

Liputan6.com, Jakarta: Demensia alzheimer atau yang lebih dikenal dengan sebutan pikun, adalah penyakit yang mempengaruhi otak. Terutama memori, kepribadian, dan perilaku seseorang di hari tuanya. Pikun pun penyakit yang paling banyak diderita oleh lanjut usia atau lansia.

Psikiater Rumah Sakit Pusat Pertamina Dr. Syahlendra W Sadjarwo menjelaskan cara mencegah kepikunan. Salah satunya dengan beraktivitas positif seperti berolahraga, bekerja, dan aktivitas lainnya yang membuat hidup menjadi happy.

"Demensia itu akan terjadi kalau kita tidak melakukan aktivitas apa-apa, baik fisik maupun pikiran. Jadi seperti diam saja tidak melakukan aktivitas apa-apa duduk-duduk saja di rumah dan pasrah terhadap situasi, maka ini akan mempercepat kita kepada demensia," katanya di Seminar HypnoLansia, Jakarta, Sabtu (3/12).

Oleh karena itu, dirinya kembali menjelaskan, untuk mencegah kepikunan harus dimulai sejak dini atau usia produktif. "Pola pencegahannya harus dimulai dari remaja. Tapi toh misalkan sudah terlambat maka pola seperti ini (berolahraga dan beraktivitas positif) bisa mengurangi kemunduran dan memperlambat terjadinya demensia," jelasnya.(ASW/ANS)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Ayo, Cegah Kepikunan Sejak Dini!

Makanan Penutup Termahal di Dunia

VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
Makanan Penutup Termahal di Dunia
Dec 3rd 2011, 10:39

Sabtu, 3 Desember 2011, 17:39 WIB

Mutia Nugraheni

VIVAnews - Berhias daun dari emas asli, berlian berkilauan dan kaviar strawberry, panganan mewah ini berhasil masuk ke buku rekor sebagai makanan penutup termahal di dunia. Harganya memang sangat tinggi untuk seporsi makanan penutup, yaitu £22.000 atau Rp309 juta

Dengan harga setinggi itu, rasanya tidak 'tega' untuk memotong. Namun, oleh pemiliknya, Carl Weininger, kue akan dipotong dan disajikan pada para tamu yang datang pada pesta ulang tahunnya ke-60, 5 Desember 2011, mendatang.

Berdasarkan Faberge Easter, makanan penutup mewah ini dibuat menggunakan bahan-bahan terbaik. Sang pembuat, chef Marc Guilbert menggunakan cokelat Belgia, yang dikombinasikan dengan buah peach, jeruk dan wiski untuk membuat jelly sampanye dan menjadikan kue spon almond berlapis, sebagai dasarnya.

Setelah daun emas dan bunga diletakkan, kue ini tampak sangat mewah. Hiasannya tak selesai sampai di situ, karena juga dihiasi berlian dua karat diatasnya.

"Aku tipe orang yang sangat impulsif. Saat aku melihatnya di televisi, kue ini seperti terus berada di kepalaku. Aku juga bukan orang yang suka cokelat, tetapi semua wanita yang pernah mencicipinya mengatakan rasanya wow," kata Carl Weininger, dikutip dari Daily Mail.

Kue mahal ini, diluncurkan pada Oktober lalu dalam perayaan National Chocolate Week. Tapi, kue ini tidak bisa masuk buku rekor sampai ada pembeli. Stephen Broughton dari Hotel Lindeth Howe, yang ditugaskan untuk melaksanakan proyek kue mahal ini, mengatakan, mereka gembira bahwa kue sudah terjual.                                   "Kami senang telah menjual makanan penutup dan berharap bisa masuk dalam Guinness Book of Records," kata Broughton.

Sebelumnya, makanan penutup termahal di dunia dipegang oleh 'Frrozen Haute Chocolate'. Cokelat ini dibuat oleh Serendipity Restaurant, New York dan harganya £12.000 atau Rp168 juta.

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar
' ); $.ajax({ type: "POST", url: "/comment/load/", data: "valIndex=" + a + "&articleId=" + b + "&defaultValue=" + c, success: function(msg){ $("#loadkomen").html(msg); //$(".balasan").hide(); } }) }

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Makanan Penutup Termahal di Dunia

Selamatkan Ibu Hamil Lewat Twitter

VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
Selamatkan Ibu Hamil Lewat Twitter
Dec 3rd 2011, 10:58

Sabtu, 3 Desember 2011, 17:58 WIB

Mutia Nugraheni, Amal Nur Ngazis

VIVAnews - Menyadari risiko kematian ibu hamil saat melahirkan yang tinggi, komunitas online Selamatkan Ibu gencar melakukan edukasi dan informasi seputar proses persalinan. Mereka ingin semua calon ibu mendapatkan informasi yang cukup terkait proses persalinan yang aman.

Pasalnya, menurut hasil riset pada tahun 2007 yang dilakukan Lancet, institusi riset internasional bidang kesehatan, tiap 30 menit, seorang ibu di Indonesia meninggal karena komplikasi persalinan.

"Tiga puluh persen itu merupakan rata-rata kematian ibu sebanyak 228 dari 100.000 ibu yang melahirkan," ujar salah satu pendiri komunitas online Selamatkan Ibu, Sophia Hage, di sela-sela Pesta Bloggger 2011, di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Sabtu 3 Desember 2011.

Komunitas ini memberikan informasi dan edukasi seputar kesehatan ibu hamil, proses melahirkan dan masa nifas. Komunitas ini hanya bergerak di Twitter saja. "Tapi kami akan segera buat website, tinggal diluncurkan saja pada 22 Desember, bertepatan dengan hari ibu," kata wanita yang berpofesi sebagai dokter ini.

Selama ini, komunitas ini rutin menyampaikan info melalui Twitter, seputar kesehatan ibu hamil. Ternyata, responnya sangat banyak dan bukan hanya dari kalangan ibu saja. Banyak juga follower yang berkonsultasi mengenai kondisinya.

"Follower sampai saat ini 14 ribuan sejak akun didirikan 1 Juni, tahun lalu," ujar Sophia, yang berpraktek di Rumah Sakit Cipto Mangunkusomo.

Untuk menyasar ibu-ibu menengah ke bawah, komunitas ini juga beberapa kali mengadakan penyuluhan ke berbagai wilayah. Mereka bekerja sama dengan lembaga yang mempunyai anggota ibu-ibu menengah ke bawah. Bersama timnya, Sophia juga akan memperluas jaringan ke berbagai daerah. "Semua bisa selamatkan ibu,baik bapak, tetangga, atau siapapun," ujarnya.

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar
' ); $.ajax({ type: "POST", url: "/comment/load/", data: "valIndex=" + a + "&articleId=" + b + "&defaultValue=" + c, success: function(msg){ $("#loadkomen").html(msg); //$(".balasan").hide(); } }) }

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Selamatkan Ibu Hamil Lewat Twitter

Jangan Manja Kalau Tidak Mau Pikun

Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Jangan Manja Kalau Tidak Mau Pikun
Dec 3rd 2011, 10:20

Liputan6.com, Jakarta: Sifat manja kerap melanda mereka yang lanjut usia (lansia). Menurut Psikiater Rumah Sakit Pusat Pertamina Dr Syahlendra W Sadjarwo, hal ini muncul lantaran kebiasaan saat masih remaja atau di usia produktif.

"Manja ini diawali dari aktivitas kita sejak muda. Jadi kalau waktu muda manja, ketika menjadi lansia akan semakin manja," ungkap sang dokter di seminar HypnoLansia, Jakarta, Sabtu (3/12).

Maka dari itu, perlu adanya pemebentukan melatih diri menjadi orang yang lebih mandiri sejak dini. "Jika dari awal dia berani dan tidak cengeng, atau manja, ketika dia menjadi lansia manjanya menjadi sedikit," tuturnya.

Lantas, bagaimana menghilangkan sifat manja? "Untuk menghilangkannya, kita harus melihat apa yang menjadi akhir dari tujuan kegiatan. Kalau mau tidak manja itu, kita melakukan aktivitas olah raga dan segala macamnya," pungkasnya.(ASW/ADO)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Jangan Manja Kalau Tidak Mau Pikun

Berfikir Lebih Positif Berkat Senam Otak

Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Berfikir Lebih Positif Berkat Senam Otak
Dec 3rd 2011, 09:20

Liputan6.com, Jakarta: Psikiater Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Dr.Syahlendra W.Sadjarwo. SpKj mengatakan jika seseorang melakukan senam otak, maka tubuh manusia dapat menjadi lebih positif dan tidak mudah emosional.

"Senam otak bisa membuat kita menjadi menjadi baik, cara berfikir menjadi positif dan terkendali. Cara berperilaku kita juga menjadi lebih santun, karena otak kita bekerja secara optimal," ungkap Dr. Syahlendra dalam Seminar HypnoLansia, di CHS Clinic Gedung Grand Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Sabtu (3/12).

Syahlendra menjelaskan, senam otak bertujuan mengoptimalkan oksigenisasi ke otak sehingga dapat bekerja lebih optimal juga. Karena, otak yang menggerakkan aktivitas dalam tubuh kita, sehingga kalau aktivitasnya bagus maka tubuh juga menjadi lebih sehat," tuturnya.

Senam otak bisa dilakukan dengan berbagai macam seperti bentuk gerakan ringan seperti olah raga yang disusul dengan usia lansia. Namun, ada juga senam otak yang dengan fisik yang tidak bergerak seperti membuat kegiatan-kegiatan yang berfikir seperti mengisi teka-teki silang dan main catur.

"Tapi senam otak yang seperi itu fisiknya menjadi tidak bergerak. Jadi yang bagus itu adalah senam otak yang fisiknya bergerak dan pikirannya juga ikut bergerak. Jadi tujuannya itu untuk mengoptimalkan otak agar kita bisa sehat fisik dan mental," ujarnya.(ADI/ADO).

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Berfikir Lebih Positif Berkat Senam Otak

Ratusan Lansia Antusias Ikuti Hypnolansia

Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Ratusan Lansia Antusias Ikuti Hypnolansia
Dec 3rd 2011, 09:20

Liputan6.com, Jakarta: Ratusan orang lanjut usia atau lansia bersemangat menerima hypnosis dari seorang hypnotherapis di acara seminar Hypnolansia di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Sabtu (3/12) siang.

Ketua penyelenggara yang juga Koordinator Club Hupnosis Sehati (CHS) Clinic, Dr. Dewi Yugo Pratomo, MHt. Menjelaskan bahwa pihaknya menyelenggarakan acara seminar Hypnolansia untuk para lansia yang memiliki jiwa semangat dalam menjalankan kehidupannya sehari-hari dan dapat mengontrol emosi jiwanya menjadi jauh lebih tenang.

"Jadi ini muncul awalnya dari dalam hati, ada suatu metode yang bisa memunculkan orang itu menjadi bersemangat dalam kondisi emosional menjadi tenang, jadi kita memperkenalkan metode Hypnolansia," ungkap Dewi saat ditemui diacara Seminar HypnoLansia. "Jadi orang-orang yang sakit yang merasa tidak dibutuhkan lagi dalam lingkungannya maka Hypnolansia ini menjadi solusi untuk ini," tambahnya.

Acara tersebut dihadiri oleh 143 orang yang terdiri dari para lansia. "Kita mengeluarkan undangan ini terbatas yaitu 100 orang tetapi yang datang ini sekitar 143 orang," tuturnya.

Sepasang suami istri yang hadir dalam kegiatan seminar tersebut, Fatimah Wahab (61) dan Abdul Wahab (65) yang memiliki 3 orang anak dan 3 cucu mengatakan bahwa kehadiran mereka datang ke acara tersebut untuk dapat memahami agar dirinya tidak menjadi pikun dan dapat selalu sehat dengan pola Hypnosis tersebut.

"Saya ingin sehat biar tidak pikun. Dan harapannya biar apa yang kita inginkan itu dikabulkan oleh Yang Maha Kuasa, agar bisa sehat terus," ungkap Fatimah yang diamini oleh suaminya.

Oleh karena itu, Fatimah dan Abdul Wahab berharap agar materi yang didapatkan dalam seminar tersebut dapat menjadi modalnya untuk selalu membangkitkan semangat dan mempelajari teknik agar dirinya menjadi tidak pikun atau bahasa ilmiahnya adalah Demensia.(ADI/ADO)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Ratusan Lansia Antusias Ikuti Hypnolansia

Kondom aroma "strawberry" laris di Pekanbaru

ANTARA News - Nasional - Kesehatan
ANTARA News - Nasional - Kesehatan
Kondom aroma "strawberry" laris di Pekanbaru
Dec 3rd 2011, 07:21

Pekanbaru (ANTARA News) - Alat kontrasepsi jenis kondom yang juga disebut-sebut sebagai penangkal virus mematikan HIV/AIDS utamanya yang bearoma "strawberry" kini laris di Pekanbaru, Riau.

"Terlebih yang memiliki rasa `strawberry` dan bentuknya bergerigi," kata Junivera, (33), seorang penjaga kondom di sebuah apotek di Jalan Ahmad Yani, Pekanbaru, Sabtu.

Juniveria yang ditemui di sela kesibukannya menjaga apotek milik majikannya ini, menuturkan, rata-rata dalam sehari pihaknya menjual sedikitnya 40-50 paket kondom berbagai jenis.

Taksirannya, kondom `strawberry` mendominasi omzet sekitar 70 persennya. "Kebanyakan pembelinya juga merupakan kalangan pria remaja hingga dewasa. Umurnya kira-kira 20 sampai 40 tahun gitu," tuturnya.

Secara terpisah, Mawardi, (34), pegawai apotek berbeda di Jalan Riau, Pekanbaru, juga menyatakan hal serupa.

Dikatakanya, kebanyakan pelanggan alat kontrasepsi itu lebih memilih yang memiliki aneka rasa buah-buahan.

"Dalam sehari, ada sekitar 20-30 paket kondom yang laku terjual. Kebanyakan pembelinya memang laki-laki," ucapnya.

Para pelanggan kondom, lanjut Mawardi, rata-rata mengunjungi apotek tempat ia bekerja pada malam hari dengan gelagat `malu-malu kucing`.

"Ada juga sih yang datang siang hari. Mereka tidak begitu malu-malu, mungkin kalangan yang sudah memiliki istri," ujarnya. (ANT)

   

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Kondom aroma "strawberry" laris di Pekanbaru

3 Langkah Mengurangi Nafsu Makan Berlebih

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
3 Langkah Mengurangi Nafsu Makan Berlebih
Dec 3rd 2011, 05:00

Mengurangi nafsu makan tidak sesulit yang Anda bayangkan.

KapanLagi.com - Pernahkah Anda ingin makan sekalipun Anda tidak lapar? Perasaan ini seringkali muncul saat Anda melihat makanan yang menarik dengan aroma yang sedap. Saat tidak lapar pun Anda akan berjuang sekuat tenaga untuk menyantap makanan tersebut demi kepuasan. Jika kebiasaan ini berjalan dalam waktu lama dan yang Anda makan adalah makanan berlemak tinggi, Anda akan berisiko mengalami obesitas. Untuk mengatasinya, Anda harus mengurangi nafsu makan berlebih yang dapat mengganggu diet Anda.

Mengurangi nafsu makan tidak sesulit yang Anda bayangkan. Ada 3 langkah sederhana yang bisa Anda terapkan untuk mengurangi nafsu makan berlebih Anda yaitu:

1. Bagilah Makanan Dalam Jumlah Kecil

Saat Anda melihat makanan kesukaan Anda dan berniat untuk memakannya sekalipun Anda tidak lapar, cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan membagi makanan tersebut dalam bagian kecil. Ini adalah cara paling efektif dan menguntungkan Anda. Mengapa demikian? Di satu sisi Anda masih bisa menikmati makanan kesukaan Anda, selebihnya, Anda berhasil membatasi asupan kalori karena Anda memakannya dalam porsi yang lebih kecil.

2. Buatlah Daftar Makanan

Untuk mengurangi nafsu makan di waktu tertentu, bayangkanlah Anda sudah makan dengan porsi yang cukup. Mengingat apa yang sudah Anda makan dapat mengaktifkan hipokampus otak Anda. Inilah bagian dari otak besar yang turut mengendalikan diri Anda untuk mengurangi nafsu makan berlebih dan mencegah Anda makan dalam porsi besar.

Untuk membantu Anda mengurangi nafsu makan berlebihan, Anda bisa membuat daftar makanan yang akan Anda santap di waktu selanjutnya, tentunya Anda harus menyusun menunya dengan bijaksana dan tidak berlebihan. Masukkan daftar makanan yang kaya vitamin dan mineral seperti sayuran dan buah-buahan untuk membantu menjaga kesehatan Anda.

3. Jangan Gunakan Tempat Makanan Transparan

Apakah Anda menggunakan tempat makanan yang transparan di rumah Anda? Salah memilih wadah atau tempat makanan ternyata bisa berefek buruk bagi diet. Tempat makan transparan ternyata bisa membuat makanan Anda terlihat dan semakin menggoda sehingga dapat merangsang nafsu makan Anda sekalipun Anda tidak lapar. Menurut penelitian dalam International Journal of Obesity di Amerika mengungkapkan, perempuan akan makan 71 persen lebih banyak jika menggunakan wadah transparan. Jadi, untuk mengurangi nafsu makan Anda, gunakanlah wadah makanan yang tertutup agar Anda tidak tergoda untuk menyantap makanan Anda.

Mengurangi nafsu makan memang membutuhkan usaha dan kerja keras. Namun, jika usaha mengurangi nafsu makan Anda dibarengi olahraga teratur dan istirahat cukup, maka Anda tidak akan membutuhkan waktu yang lama untuk mendapatkan keberhasilan dalam diet Anda. (df/wsw)

Source: http://duniafitnes.com

Provided by:

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - 3 Langkah Mengurangi Nafsu Makan Berlebih

Namaste, Tak Sekedar Festival Yoga di Akhir Pekan

Tempointeraktif.com - Gaya Hidup
Tempointeraktif.com - Gaya Hidup
Namaste, Tak Sekedar Festival Yoga di Akhir Pekan
Dec 3rd 2011, 05:21

Sabtu, 03 Desember 2011 | 11:44 WIB

TEMPO.CO,   -Bingung mau kemana akhir pekan ini. Mau sehat dan menenangkan jiwa, coba mampir bersama keluarga di Namaste Festival. Festival yoga dengan beragam aliran ini digelar selama tiga hari di Hotel Borobudur mulai 2 hingga 4 Desember 2011.

Namaste Festival merupakan festival yoga tahunan. Tahun ini adalah tahun kedua pestanya para yogini (pengikut yoga) bertemu dengan MasterYyoga. Baik pemula maupun praktisi yoga berkumpul dalam kegiatan tiga hari yang kini memilih Hotel Borobudur sebagai lokasi acara.

Sebanyak 11 master yoga ternama tingkat internasional, serta tujuh pengajar yoga dari berbagai komunitas yoga di Indonesia, dihadirkan di Namaste festival 2011. Berlangsung padat, mulai pukul 07:00 hingga 18:00 setiap harinya, banyak pilihan kegiatan tersedia, mulai kelas yoga, meditasi, self healing, talkshow, pemutaran film, kelas memasak hingga kelas pijat bayi.

Dalam satu hari, ada lebih dari empat sesi waktu kegiatan. Setiap sesi waktu atau pada jam yang bersamaan, ada delapan kelas yoga atau kegiatan lainnya di delapan podium berbeda. Total ada 96 kelas yoga dan sesi healing dan wellbeing diberikan oleh total 37 praktisi. Jadi Festival ini cocok untuk keluarga. Selain Yoga, ada juga penyembuhan dan well being. Bagi yang bosan mengikuti kelas yoga bisa mampir untuk pembacaan aura, pembacaan muka hingga penyembuhan suara. Semua tersedia secara privat untuk konsultasi.

Ada juga hiburan edukatif berupa pemutaran film-film dokumenter dan pertunjukan musik yang menenangkan. Pengisi acara musik antara lain Ayu Laksmi, Paquita Widjaja, Martinus Wiroto, harpis Rama Widi dan pemain tabla I Made Sentana.

DIANING SARI

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Namaste, Tak Sekedar Festival Yoga di Akhir Pekan

BKKBN: Penyebaran AIDS Indonesia Sangat Cepat

Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
BKKBN: Penyebaran AIDS Indonesia Sangat Cepat
Dec 3rd 2011, 03:19

Liputan6.com, Jakarta: Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Sugiri Syarief menyatakan penyebaran HIV dan AIDS di Indonesia sangat memprihatinkan. Hal itu ia sampaikan dalam pembukaan acara peringatan hari AIDS sedunia, beberapa waktu lalu.

Berdasarkan data yang dikeluarkan BKKBN, Indonesia merupakan negara dengan penyebaran AIDS tercepat se-Asia Tenggara. Bahkan, Provinsi Papua telah menjadi daerah epidemik HIV dengan dua persen penduduknya positif terinfeksi penyakit ganas itu.

Selain itu, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Bali jadi provinsi yang memiliki jumlah akumuliatif yang banyak penderita HIV di Indonesia. Sedangkan ibu kota Jakarta, berdasar data Kemenkes menjadi kota yang tertinggi penularan HIV-nya hingga mencapai 3.997 kasus.

Bahkan, perusahaan kondom Durex, melalui Sexual Wellbeing Global Survey merilis hasil surveynya yang menemukan 16 persen dan enam persen wanita Indonesia melakukan hubungan intim dengan beberapa pasangan atau selingkuh, lebih besar dibandingkan Amerika Serikat yang hanya mencapai 10 persen dan Inggris delapan persen.

Hal ini disebabkan 82 persen pria dan wanita Indonesia mengaku belum mengetahui informasi yang cukup tentang bahaya dari penyakit HIV dan AIDS. Sehingga proses pencegahan dan penghentian tidak maksimal.

Nampaknya imbauan dari Ratanjit Das, General Manager Rackitt Benckiser dari Durex yang turut berkomitmen dalam membangun kesadaran masyarakat Indonesia perlu dipraktikkan. Tentunya solusi inti terdapat pada Anda. Dengan tidak melakukan seks bebas dan bergonta-ganti pasangan intim, dan menghindari pemakaian jarum tak steril akan membuat Anda terbebas dari serangan penyakit mematikan ini.(klikdokter.com/ADO)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - BKKBN: Penyebaran AIDS Indonesia Sangat Cepat

4 Langkah Mudah Atasi Masalah Perut

VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
4 Langkah Mudah Atasi Masalah Perut
Dec 3rd 2011, 01:21

VIVAnews - Tahukah Anda kalau kondisi perut sangat berpengaruh pada kondisi perasaan? Jadi, jangan heran jika perut bermasalah, perasaan Anda juga bisa tak stabil. Sakit perut, kembung, maag bisa terjadi kapan saja dan ini sangat menyebalkan.

Belum lagi, jika Anda harus melakukan banyak aktivitas. Jika terjebak dalam kondisi ini, tak perlu panik mencari obat. Ada cara alami dan mudah untuk mengatasinya. 1. Kunyah permen karet Menurut penelitian tim dari Rumah Sakit St. Thomas, Inggris, mengunyah permen karet setelah makan dapat mencegah sakit maag. Termasuk, menggandakan aliran air liur ke kerongkongan, tempat menetralisir asam lambung yang naik dari perut Anda.

"Anda tidak harus mengunyah permen karet tanpa henti. Cukup kunyah permen karet  ketika merasakan nyeri pertama lalu kunyah sampai rasa mulas menghilang," kata John Lipham, MD, Director Heartburn and Swallowing Center di California Chapman Medical Center, dikutip dari ivillage.com. 2. Teh peppermint Terdapat 40 senyawa alami dalam teh peppermint, yang sangat baik untuk kesehatan Anda. Menurut peneliti dari Canada McMaster University, ini termasuk mengurangi risiko kram perut yang menyakitkan dan kembung kronis hingga 75 persen, selama 48 jam.

"Senyawa tanaman peppermint bisa membuat Anda tak mudah mengalami kembung, karena bisa memutus gelembung gas besar di usus, " kata Dr. Gitnick, penulis buku 'Getting Well, Staying Well'. 3. Permen jahe Selalu sediakan permen jahe dalam tas Anda. Dengan mengonsumsi dua buah permen jahe, Anda bisa mengurangi risiko mual dan heartburn atau naiknya asam lambung. Dari temuan peneliti di India Central Food Technological Research Institute juga diketahui kalau permen jahe bisa mengurangi rasa panas pada perut hingga 40 persen.  

Dua bahan aktif pada jahe yaitu gingerol dan kurkumin, berfungsi membantu proses pencernaan dan bisa mengatasi mual secara cepat. Keduanya juga merangsang kantong empedu untuk memproduksi lebih banyak empedu, yang berfungsi membantu memecah lemak dan mengatasi pemicu rasa mulas.

4. Duduk setelah makan Jika Anda rentan terhadap sakit perut, kembung atau gejala tidak nyaman lainnya setelah makan, cobalah bersantai di kursi setelah makan. Selama lima menit, duduk dan bayangkan seluruh gejala hilang  secara bertahap.

Menghabiskan beberapa menit setiap hari membayangkan hal positif, seperti bebas dari rasa sakit, bisa gejala nyeri perut pada wanita hingga 89 persen. Hal ini menurut penelitian tim dari University of California, Los Angeles (UCLA). Itu karena istirahat setelah makan bisa mengaktifkan sistem saraf enterik, yaitu kelompok saraf yang memelihara saluran pencernaan.

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar

' ); $.ajax({ type: "POST", url: "/comment/load/", data: "valIndex=" + a + "&articleId=" + b + "&defaultValue=" + c, success: function(msg){ $("#loadkomen").html(msg); //$(".balasan").hide(); } }) }

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - 4 Langkah Mudah Atasi Masalah Perut

Bahan Pembersih Alami Untuk Dapur

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Bahan Pembersih Alami Untuk Dapur
Dec 3rd 2011, 00:00

KapanLagi.com - Sebagai wilayah yang selalu dipakai untuk mengolah makanan, maka dapur harus menjadi tempat yang bersih sekaligus bebas dari racun. Hal yang sering terjadi adalah dapur dibersihkan dengan berbagai bahan kimia yang tidak aman jika tercampur dengan makanan. Karena itulah Anda perlu berbagai bahan alami untuk menciptakan dapur yang bersih sekaligus aman.

Inilah lima bahan alami yang ampuh membersihkan dapur Anda.

Tea Tree Oil

Minyak esensial yang sering digunakan untuk mengusir jerawat ini merupakan antiseptik yang sempurna untuk membersihkan berbagai perkakas dapur, permukaan kompor misalnya. Masukkan beberapa tetes tea tree oil ke dalam botol semprot dan campur dengan air. Siap digunakan kapan saja.

Garam Kasar + Lemon

Larutkan garam kasar bersama lemon untuk membersihkan wastafel pencuci piring. Selain itu, garam kasar bisa dipakai untuk menyikat wajan besi. Gosok lembut garam kasar dengan bantuan spons pada wajan besi lalu cuci wajan seperti biasa.

Cuka Putih

Kaca dapur atau lantai dapur Anda kotor dan dipenuhi bekas minyak? Tak perlu bingung! Campur sabun pencuci piring cair dengan cuka putih secukupnya dalam sebuah botol semprot, campuran bahan tersebut dapat membersihkan kaca dan lantai sampai berkilau.

Baking Soda

Jika dapur Anda mengeluarkan aroma tak sedap, cukup letakkan satu sendok teh baking soda pada piring kecil dan letakkan di dapur, maka dapur Anda akan terbebas dari aroma tak sedap. Selain itu, baking soda juga bisa membersihkan wastafel pencuci piring dari noda membandel. (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Bahan Pembersih Alami Untuk Dapur

Awas, Seks Saat Remaja Ganggu Tumbuh Otak

VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
Awas, Seks Saat Remaja Ganggu Tumbuh Otak
Dec 3rd 2011, 00:40

Sabtu, 3 Desember 2011, 07:40 WIB

Umi Kalsum, Febry Abbdinnah

VIVAnews - Zaman kini sudah berubah. Pandangan orang terhadap seks pun ikut berubah. Bahkan, di Indonesia yang katanya sangat kental dengan adat timur, dapat dengan mudah ditemui remaja yang melegalkan secara sepihak hubungan seks. Padahal, berhubungan seks di usia remaja dapat berdampak negatif pada pertumbuhan mental dan juga fisik.

Seperti dilansir laman Daily Mail, berhubungan seks di usia remaja dapat memicu suasana hati buruk, perubahan perkembangan otak, dan jaringan reproduksi yang lebih kecil.

Hal ini diungkapkan oleh para peneliti dari Fakultas Kedokteran Universitas Ohio Collage. Menurut mereka, hal ini terjadi karena pengalaman seksual berlangsung, sementara otak mereka masih dalam tahap perkembangan.

"Memiliki pengalaman seksual di usia dini bukan tanpa konsekuensi," ujar salah satu peneliti John Morris.

Penelitian ini didasarkan pada kesimpulan mereka setelah memelajari perilaku hamster yang aktif secara seksual. Hamster dibagi ke dalam tiga kelompok, hamster berusia 40 hari (sama dengan 16 hingga 20 tahun usia manusia), dewasa berusia 80 hari yang sudah aktif secara seksual, dan kelompok kontrol yang tidak dikawinkan.

Berbagai tes dilakukan empat bulan kemudian untuk mengukur suasana hati hewan pengerat tersebut. Hasilnya, terdapat indikasi bahwa hubungan seksual di usia remaja dapat memengaruhi suasana hati.

Hamster remaja contohnya yang tidak bersemangat berenang ketika kelompok hamster tersebut diletakkan di atas air. Hal ini mengindikasikan tanda-tanda depresi dan panik.

Penelitian ini juga menemukan bahwa aktivitas seksual memengaruhi perkembangan otak dan organ reproduksi.

Hamster remaja yang telah dikawinkan memiliki dendrit neutron kurang kompleks. Diketahui dendrit neutron berfungsi untuk melakukan rangsangan elektrokimia di otak.

Tak hanya itu, hamster-hamster tersebut juga memiliki vesikula seminalis dan vas deferen yang lebih kecil. Vesikula seminalis adalah organ yang mengeluarkan air mani, sedangkan vas deferen adalah saluran yang menyalurkan air mani keluar.

Namun,peneliti lainnya Zachary Weil menekankan bahwa temuan ini tidak selalu berlaku sama pada manusia karena hamster tidak lebih kompleks dari manusia. "Perlu penelitian lebih lanjut untuk membuktikan hal ini pada manusia," paparnya pada LiveScience.

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar
' ); $.ajax({ type: "POST", url: "/comment/load/", data: "valIndex=" + a + "&articleId=" + b + "&defaultValue=" + c, success: function(msg){ $("#loadkomen").html(msg); //$(".balasan").hide(); } }) }

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Awas, Seks Saat Remaja Ganggu Tumbuh Otak

Ayo Tertawa Agar Tak Merasa Sakit!

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Ayo Tertawa Agar Tak Merasa Sakit!
Dec 3rd 2011, 00:00

Tertawa lepas ternyata bisa mengurangi rasa sakit yang diderita seseorang. Nyalakan film komedi kesukaan Anda!

KapanLagi.com - Jika selama ini Anda dikelilingi orang-orang yang gemar membagi cerita lucu, lelucon dan lawakan (bahkan yang garing sekalipun), maka Anda patut bersyukur. Kehadiran mereka secara tidak langsung membuat Anda selalu sehat dan jauh dari rasa sakit. Selain itu, ada yang mengatakan bahwa jika Anda senang tertawa maka Anda akan awet muda. Tampaknya mitos yang beredar itu benar adanya.

Hilangkan Rasa Sakit Dengan Tertawa

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Oxford seperti dilansir Genius Beauty menyebutkan bahwa tertawa lepas (bahkan yang lepas kontrol) mampu melepaskan endorphin, zat yang tidak hanya menciptakan euforia atau perasaan senang, tetapi juga bisa menurunkan rasa sakit yang diderita seseorang. Hal ini terkait dengan efek tertawa yang mengharuskan seseorang memasukkan banyak udara ke dalam paru-paru.

Penelitian tersebut dilakukan dengan cara membagi kelompok sukarelawan dalam dua kelompok. Kelompok pertama diminta untuk menonton video lucu selama 15 menit. Sedangkan kelompok kedua diminta untuk menonton tayangan yang membosankan, misalnya saja permainan golf. Hasilnya, kelompok pertama yang tertawa berhasil mengurangi rasa sakit sebanyak 10 persen.

Makin Kencang, Makin Bermanfaat

Padahal, sebelum melihat tayangan lucu tersebut, kelompok pertama tidak dapat mengurangi rasa sakit yang diderita, sama buruknya dengan yang dirasakan kelompok kedua. Hal ini menunjukkan bahwa tertawa membawa dampak yang positif untuk mengurangi rasa sakit. Tetapi tidak semua tertawa membawa dampak yang sama. Tertawa terkikik tidak sebaik tertawa terbahak-bahak.

Sayangnya, dalam penelitian ini belum diketahui seberapa banyak endorphin yang dibutuhkan untuk menurunkan rasa sakit. Walau begitu, tak ada salahnya Anda mengumpulkan jenis video lucu. Let's make a big HAHAHA time... (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Ayo Tertawa Agar Tak Merasa Sakit!

7 Rahasia Instant Awet Muda

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
7 Rahasia Instant Awet Muda
Dec 3rd 2011, 00:00

Tak perlu tongkat sihir atau ramuan ajaib agar wajah Anda selalu tampak muda dalam waktu yang lama.

KapanLagi.com - Yes, dengan tujuh rahasia dari Readers Digest ini, Anda akan awet muda dalam jangka waktu yang lebih lama. Tak perlu tongkat sihir atau memakai sejumlah produk kecantikan yang harganya mahal itu. Catat rahasia ini dan.. forever young..

1. Senyum!

Menghiasi wajah Anda dengan senyum adalah cara terbaik untuk menunjukkan bahwa Anda sedang bahagia. Orang lain akan menangkap lengkung senyum tersebut sebagai tanda kemudaan dibandingkan pada mereka yang jarang tersenyum.

2. Tidur Telentang

Saat tidur dengan posisi telungkup, maka wajah Anda akan bergesekan dengan bantal yang akan menciptakan keriput dan jalur-jalur kusut saat bangun tidur. Dengan tidur telentang, maka Anda akan terhindar dari penumpukan cairan tubuh pada wajah dan terhindar dari wajah penuh jalur kusut saat bangun.

3. Postur Tegak

Postur tubuh yang baik akan membuat Anda tampak lebih kokoh dan muda 10 tahun. Bayangkan sebuah senar muncul dari puncak kepala Anda dan menarik posisi tubuh Anda menjadi tegak, baik pada saat berdiri, berjalan dan duduk.

4. Rahasia Berbaring di Sofa

Saat Anda merebahkan tubuh pada sofa panjang akan lebih baik jika posisi kaki Anda lebih tinggi dibandingkan jantung Anda. Hal ini memungkinkan darah yang menggenang di kaki turun menuju jantung Anda. Untuk cara yang lebih aktif, berbaring telentang di dekat dinding, tempatkan telapak kaki Anda pada dinding dengan posisi kaki membentuk sudut 45 derajat dari lantai. Tahan posisi selama tiga menit.

5. Arahkan Ke Bawah!

Untuk mendapatkan yang lebih bersinar, saat mengeringkan rambut dengan hair dryer, arahkan benda itu dari atas ke bawah, jangan sebaliknya. Dengan demikian, kutikel rambut yang terbuka akan tertutup dan menghasilkan rambut yang lebih lembut dan bersinar.

6. Potong Rambut

Khusus untuk para wanita, potongan rambut yang akan membuat Anda tampak muda adalah potongan rambut dengan panjang di antara dagu dan bahu. Selain itu, rambut Anda akan tampak lebih tebal.

7. Beli Bra Yang Tepat

Lebih dari 70% wanita memakai bra dengan ukuran yang salah. Ukur kembali ukuran bra Anda (walaupun telah lewat masa puber) di toko pakaian dalam wanita. Bra yang tepat akan membuat postur tubuh lebih baik dan lebih muda tentunya. (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - 7 Rahasia Instant Awet Muda

Face Button: Kancing Penuh Emosi

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Face Button: Kancing Penuh Emosi
Dec 3rd 2011, 00:00

Tinggalkan kancing lama yang modelnya itu-itu saja! Saatnya beraksi dengan kancing penuh ekspresi!

KapanLagi.com - Kancing pakaian, benda bulat yang sangat penting ini seringkali dipandang sebelah mata. Dengan fungsinya sebagai pengait pakaian yang super duper penting (Anda pasti panik jika mendapati kancing kemeja lepas di tengah rapat), kancing seringkali tidak mendapat perhatian khusus, terutama bentuknya.

Anda pasti tidak terlalu sering memikirkan bagaimana bentuk kancing saat membeli pakaian. Sekalipun model kancing hanya (biasanya) bulat dengan dua atau empat lubang benang, nyatanya John Caswell berhasil menciptakan kancing berbentuk unik yang bisa menampilkan berbagai wajah dengan ragam ekspresi yang berbeda. Namanya, Mr Button.

xxxxxxx Mr Button (c) johncaswelldesign

Contohnya seperti gambar di atas. Anda bisa melihat perbedaan emosi wajah pada kancing-kancing tersebut. Ide yang sangat unik dan tak banyak dilirik orang lain. Dua hingga empat lubang yang digunakan untuk menjahit kancing pada pakaian atau bahan apapun bisa menjadi media penuh warna untuk berkreasi menampilkan ekspresi wajah yang tersembunyi.

Kancing ini terbuat dari kayu, sehingga mudah mencetak bentuk wajah di atasnya. Tentu saja bentuk ekspresi wajah itu belum sempurna jika Anda belum menjahitkan Mr Button pada pakaian. Dengan harga $7.89, Anda akan mendapat 5 kancing berdiameter 15mm dan 5 kancing berdiameter 20mm. Ayo mulai berekspresi dengan kancing-kancing lucu ini! (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Face Button: Kancing Penuh Emosi

Bahan Pembersih Alami Dapur

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Bahan Pembersih Alami Dapur
Dec 3rd 2011, 00:00

KapanLagi.com - Sebagai wilayah yang selalu dipakai untuk mengolah makanan, maka dapur harus menjadi tempat yang bersih sekaligus bebas dari racun. Hal yang sering terjadi adalah dapur dibersihkan dengan berbagai bahan kimia yang tidak aman jika tercampur dengan makanan. Karena itulah Anda perlu berbagai bahan alami untuk menciptakan dapur yang bersih sekaligus aman.

Inilah lima bahan alami yang ampuh membersihkan dapur Anda.

Tea Tree Oil

Minyak esensial yang sering digunakan untuk mengusir jerawat ini merupakan antiseptik yang sempurna untuk membersihkan berbagai perkakas dapur, permukaan kompor misalnya. Masukkan beberapa tetes tea tree oil ke dalam botol semprot dan campur dengan air. Siap digunakan kapan saja.

Garam Kasar + Lemon

Larutkan garam kasar bersama lemon untuk membersihkan wastafel pencuci piring. Selain itu, garam kasar bisa dipakai untuk menyikat wajan besi. Gosok lembut garam kasar dengan bantuan spons pada wajan besi lalu cuci wajan seperti biasa.

Cuka Putih

Kaca dapur atau lantai dapur Anda kotor dan dipenuhi bekas minyak? Tak perlu bingung! Campur sabun pencuci piring cair dengan cuka putih secukupnya dalam sebuah botol semprot, campuran bahan tersebut dapat membersihkan kaca dan lantai sampai berkilau.

Baking Soda

Jika dapur Anda mengeluarkan aroma tak sedap, cukup letakkan satu sendok teh baking soda pada piring kecil dan letakkan di dapur, maka dapur Anda akan terbebas dari aroma tak sedap. Selain itu, baking soda juga bisa membersihkan wastafel pencuci piring dari noda membandel. (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Bahan Pembersih Alami Dapur

Hewan Berbulu Redakan Stress

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Hewan Berbulu Redakan Stress
Dec 3rd 2011, 00:00

Ingin terbebas dari stress dan memiliki kualitas hidup yang lebih baik? Pelihara saja seekor binatang berbulu!

KapanLagi.com - Memiliki sahabat memang menyenangkan, dan sahabat terbaik manusia tidak hanya manusia loh.. Anda bisa bersahabat dengan beberapa hewan yang jinak dan dipelihara dengan mudah. Bagi sebagian orang, memelihara binatang bukanlah pilihan hidup, dengan alasan rumah akan menjadi kotor, repot memelihara mereka dan harus menyediakan anggaran khusus untuk mereka.

Redakan Stres, Membuat Kita Makin Pintar dan Sehat

Oke, memang tampak merepotkan, tetapi jika Anda tahu segudang manfaat memelihara binatang, bisa jadi Anda berpikir sebaliknya dan ingin memelihara sebagai sahabat sekaligus meningkatkan kualitas hidup. Seperti dilansir Self, memelihara kucing dan anjing dapat membuat Anda jauh lebih tenang. Hal itulah yang ditemukan para peneliti pada mereka yang memelihara binatang-binatang berbulu

Penelitian tersebut juga mengungkapkan bahwa memelihara binatang tak hanya membuat hidup lebih tenang dan jauh dari stress, Anda akan makin pintar. Saat meminta para pialang saham memelihara hewan berbulu, mereka ternyata dapat berpidato dan memecahkan soal matematika dengan lebih mudah. Tak hanya itu, tekanan darah dan denyut nadi lebih stabil dibandingkan rekan mereka yang tidak memelihara binatang.

Pilih Yang Berkaki Empat!

Selain itu, para pemilik hewan peliharaan mengklaim bahwa memelihara hewan berkaki empat memberi hasil yang jauh lebih baik. "Mereka lebih mampu melihat apa yang benar-benar penting dalam hidup," kata Karen Allen, Ph.D., kepala penelitian dan merupakan profesor psikologi di University at Buffalo di New York. Jika kondisi kediaman Anda memungkinkan, tak ada salahnya memelihara anjing, kucing, atau kelinci. (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Baca selengkapnya - Hewan Berbulu Redakan Stress

KOTAK PENCARIAN:

ARTIKEL YANG BERHUBUNGAN:

=====
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...