Antusiasme Natal ala Keluarga Lady Gaga

KOMPASfemale
KOMPASfemale
Antusiasme Natal ala Keluarga Lady Gaga
Dec 23rd 2011, 07:42

KOMPAS.com — Artis nyentrik Lady Gaga ternyata sangat menantikan perayaan Natal. Meski sering tampil nyeleneh, Gaga ternyata masih sangat antusias untuk mengikuti perayaan Natal setiap tahunnya, bareng keluarga. Keluarga Lady Gaga memiliki beberapa tradisi Natal yang unik.

"Saat Natal tiba, orangtua saya sering meninggalkan kue-kue untuk Sinterklas. Kemudian saya dan kakak saya akan berlarian menuruni tangga di pagi hari sambil berharap Santa datang serta memakan kue dan meminum susunya," tukasnya, semangat.

Dalam tradisi perayaan Natal di keluarga perempuan bernama asli Stefani Joanne Angelina Germanotta ini, sang ibu akan membuatkannya berbagai makanan istimewa, seperti quiche yang selalu menjadi santapan favorit keluarga untuk dimakan bersama-sama.

Uniknya, sampai saat ini Gaga mengakui bahwa  ia masih memercayai adanya Santa Klaus yang baik hati. "Saya masih percaya pada santa dan juga kelinci paskah. Mereka adalah teman yang baik dan mereka melakukan banyak hal untuk kemanusiaan," ungkapnya. "Kami juga hangout bersama-sama untuk menghabiskan hari Natal, dan pastinya membuka hadiah Natal," bebernya.

Satu hal yang paling disukainya saat Natal adalah ketika sang kakek akan datang mengunjungi rumahnya dan kemudian mereka akan menghabiskan waktu bersama-sama dengan mendengarkan lantunan musik-musik Natal yang syahdu dan indah.

"Kemudian kami akan makan malam bersama dan melihat indahnya salju yang turun di luar rumah bersama-sama. Seperti itulah perayaan Natal di keluarga saya, sangat kekeluargaan dan hangat," ujarnya.

Biasanya Gaga selalu menyempatkan diri untuk pergi ke gereja saat hari Natal, tetapi ia mengaku kadang ia pergi ke gereja di malam Natal. "Ini tergantung dari kakek, ia yang biasa memutuskan. Namun, ia tak lagi bersama kami, kakek meninggal dua tahun lalu," tukasnya.

Disinggung tentang rencana Natal kali ini, Gaga mengatakan bahwa ia akan  menghabiskan hari Natal bersama keluarga tercintanya di rumahnya dan menjalankan beberapa tradisi Natal di keluarganya.

"Tahun ini merupakan tahun yang penuh kesuksesan untuk saya, maka saya ingin memiliki waktu merayakan Natal bersama keluarga dan bersyukur bersama," pungkasnya.

Sumber: WWD

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

No comments :

KOTAK PENCARIAN:

ARTIKEL YANG BERHUBUNGAN:

=====
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...