Buah delima
VIVAnews - Bila ingin mengurangi stres dan mencegah penuaan terjadi lebih dini, sebaiknya konsumsi jus atau akan buah delima secara teratur. Menurut para ilmuwan, buah delima berkhasiat menurunkan kecemasan serta mencegah perkembangan penyakit kardiovaskular.
Konsumsi duah delima secara teratur setiap hari akan membantu memperlambat proses penuaan DNA sel. Sehingga, pemiliknya dapat mempertahankan tubuh awet muda lebih lama.
Kesimpulan ini diperoleh setelah riset yang 60 relawan. Mereka diberi asupan eksktrak buah delima berbentuk kapsul selama sebulan. Pada saat yang sama, para ilmuwan yang dipimpin oleh Dr Sergio Streitenberger juga memantau aktivitas senyawa kimia dalam tubuh dan membandingkannya dengan aktivitas kelompok kontrol yang tak diberi ekstrak delima.
Dikutip dari Genius Beauty, Peneliti menemukan adanya penurunan signifikan dalam konsentrasi penanda 8-Oxo-DG, yang berhubungan dengan kerusakan sel yang menyebabkan gangguan dalam aktivitas otak, pada otot, hati, ginjal. Gangguan dalam organ ini membuat kulit lebih tua dan lebih cepat kendur.
Para ilmuwan percaya bahwa itu akibat proses oksidasi DNA dalam sel. Selain itu, buah delima kaya vitamin A, C, E, zat besi, dan antioksidan, yang menetralisir radikal bebas. Jadi, pastikan untuk secara teratur menyertakan buah delima atau jus buah delima dalam diet harian Anda.
• VIVAnews
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.
' ); $.ajax({ type: "POST", url: "/comment/load/", data: "valIndex=" + a + "&articleId=" + b + "&defaultValue=" + c, success: function(msg){ $("#loadkomen").html(msg); //$(".balasan").hide(); } }) }
No comments :
Post a Comment